Penyanyi Slow Rock Indonesia Yang Dikira Berasal Dari Malaysia

Oketime.com - Lagu Slow Rock Melayu sudah kita kenal sejak era 90-an. Hingga saat ini lagu-lagu slow rock melayu atau yang sering sebut dengan Lagu Malaysia masih diminati masyarakat Indonesia dan Malaysia. Dalam kehidupan sehari-hari memang kita menyebutnya dengan kata lagu Malaysia dikarenakan penyanyi maupun group musik yang menyanyikan lagu slow rock melayu sebagian besar berasal dari negeri jiran.

http://www.oketime.com/2016/07/penyanyi-slow-rock-indonesia-yang.html
Slow Rock (sumber: google.com)

Namun tahukah anda bahwa tidak sedikit penyanyi slow rock melayu yang berasal dari Indonesia. Contohnya saja Thomas Arya, Darmansyah, Sultan, dan masih banyak lagi.

Peminat lagu Slow Rock Melayu hingga saat ini masih banyak, buktinya beberapa penyanyi terkenal slow rock melayu masih aktif menyanyikan lagu tersebut. Contohnya saja Thomas Arya, hingga saat ini Thomas masih aktif menciptakan dan menyanyikan lagu slow rock melayu.

Buka: Kumpulan Lagu Slow Rock Melayu

1. Asahan

Siapa yang tidak pernah mendengar lagu yang berjudul Cinta Tasikmalaya. Grup Band Asahan mulai terkenal sejak ia meluncurkan Album Cinta Tasikmalaya pada tahun 2000. Grup band ini terdiri dari 5 personel yang melliputi Faisal (Vocal), Rapi (Guitar), Yudi (Keyboard),  Zen (Bass), dan Inat (Drum). Kemudian pada tahun berikutnya mereka meluncurkan lagi Album Mengejar Mimpi.

2. Sonia

Sonia mulai dikenal oleh masyarakat sejak dirinya membawakan lagu hitsnya yang berjudul Kau Sebut Namaku dan Luluh Cintaku. Pertama kali orang menganggap bahwa Sonia berasal dari Malaysia. Wanita asal Tasikmalaya Jawa Barat ini dianggap berasal dari Malaysia dikarenakan genre lagu-lagu yang dinyanyikan.  Karirnya bersinar sepanjang tahun 1997 hingga 2001. Setelah itu Sonia tidak aktif lagu di dunia musik, namun beberapa tahun kemudian dia muncul lagi dengan membawakan lagu yang berjudul Pungguk Rindukan Bulan.

3. Rudiath RB

Penyanyi yang kerap kali membawakan lagu dengan judul berawalan “TER” ini berasal dari Bandung, Jawa Barat. Radiath mullah tenar di belantara musik Indonesia sejak dirinya menyanyikan lagu hitsnya yang berjudul “Ternyata” pada kisaran tahun 1997.

4. Iwan Salman

Lagu-lagu yang pernah dinyanyikan oleh Iwan Salman meliputi beberapa aliran diantaranya slow rock, dangdut, dan melayu. Pemuda asal Medan ini kemudian merantau ke Negeri Jiran Malaysia.

5. Guslian

Guslian merupakan pencipta sekaligus penyanyi lagu slowrock melayu. Lagu hits dari Pemuda asal padang ini berjudul Melati, Membuat kuterluka pedih, Betapa kutanggung derita, Kurela asal kau bahagia.

6. Sultan

Penyanyi ini terkenal melalui lagu yang berjudul Terpaksa Aku Lakukan. Lagu ini sempat menduduki posisi teratas pada tangga lagu populer di radio dan televisi di Indonesia. Pemuda asal Padang ini hingga saat ini masih aktif menyanyikan lagu-lagu slow rock. Penggemar Sultan bukan hanya berasal dari Indonesia, lagu-lagunya juga banyak diminati oleh warga Malaysia, Brunai, dan Singapura.

Pada tahun 2011 Sultan merilis album Cincin Di Tangan (Cinta). Sultan selalu menjelaskan kepada penggemarnya bahwa dirinya asli Indonesia. ”Melayu itu salah satu suku bangsa terbesar di sini, tapi terkadang kita melupakan akar budaya kita,” ungkap Sultan.

7. Darmansyah

Pemuda asal kota Medan ini sukses setelah membawakan lagu “Hanya Satu”. Darmansya kerap membawakan lagu dengan aliran melayu deli sehingga dapat memikat penggemar musik slow rock melayu. Namun beberapa saat setelah merilis albumnya yang pertama, karir Darmansyah mulai meredup. Pada tahun 2001 dia meluncurkan Album “Cinta Dimana Kini” walaupun karirnya sudah tidak secemerlang pada tahun sebelumnya.

8. Fenomena Band

Pada tahun 1998 radio-radio swasta di Indonesia selalu memutar lagu lagu Tiada Yang lain yang dibawakan oleh group Musik Fenomena. Memang pada saat itu lagu Tiada Yang Lain merupakan lagu hits di radio swasta Indonesia. Ketika mendengarkan lagu-lagu yang dibawakan oleh Fenomena, banyak orang menyangka bahwa lagu tersebut berasal dari Malaysia. Namun sebenarnya Group Musik ini berasal dari Jakarta. Lagu Tiada Yang Lain diproduksi oleh BLACKBOARD dan pemasarannya hingga Malaysia, Brunai Darusalam, Singapura, dan Hongkong.

9. Rheina

Rheina meluncurkan album pertamanya “Terbuai Mimpi” pada tahun 2006. Kemudian pada tahun berikutnya dia meluncurkan lagi Album Satu Dalam Cinta. Rheina Aktif di media Sosial seperti Facebook sehingga dirinya dapat menyapa fansnya dari berbagai penjuru dunia.

10. Thomas Arya

Pemuda bertubuh tinggi ini merupakan penyanyi sekaligus pencipta lagu slow rock paling terkenal di tanah air. Lagu Thomas Arya yang hits dalam album yang pernah dibawakannya merupakan hasil karya dirinya sendiri. Selain itu ia juga menciptakan lagu untuk rekan sesama penyanyi slow rock lain. Beberapa penyanyi yang sering satu album bersama Thomas Arya adalah Yelse dan Elsa Pitaloka. Hingga saat ini Thomas Arya masih produktif menciptakan lagu dan menyanyi. Bahkan hampir setiap tahun dirinya mengeluarkan album baru.

11. Yelse

Penyanyi yang terkenal sejak tahun 2004 ini merupakan penyanyi slow rock dan penyanyi pop minang asal Padang. Album pertamanya adalah “Nyanyian Rindu” tahun 2004. Selain itu Yelse juga pernah meluncurkan album dengan musik house remix. Lagu hits Yelse sebagian besar adalah hasil ciptaan Thomas Arya. Selain itu dirinya sering duet dengan Thomas Arya ketika menyanyikan lagu-lagu Slow Rock.

Share :

Facebook Twitter Google+
Back To Top